Seputar informasi teknologi internet dan Android

Despacito, Lagu Terpopuler Abad Ini

blogger templates


Despacito, Lagu Terpopuler Abad Ini


 Anda mungkin sudah mendengar lagu berjudul Despacito yang sedang hits abad ini,khususnya untuk anak-anak muda, tapi tidak menutup kemungkinan anda juga yang masih berjiwa muda dan selalu mengikuti perkembangan lagu hits mancanegara maupun lagu-lagu tanah air, Bukan hanya enak untuk di dengar tapi juga memiliki irama musik yang mengasyikkan untuk senam ataupun bergoyang.
Lagu yang dinyanyikan oleh Luis Fonsi dan Daddy Yankee bisa dibilang sedang berada di puncak tangga lagu dunia, hampir semua orang mengenal dan menyanyikan lagunya, Walaupun lagu ini berbahasa Spanyol namun music bersifat universal jadi walupun tidak mengerti bahasanya tetapi nyatanya banyak orang yang menyukainya.

Kepopuleran dari lagu Despacito terbukti dari jumlah penontonnya di laman berbagi video YouTube. Menurut sebuah laporan yang dipublikasikan Quartz, videoklip Despacito sudah disaksikan lebih dari 2,5 miliar kali.

Laporan terbaru, kini Despacito jadi lagu yang paling banyak diputar sepanjang abad ini. Mengutip situs The Guardian, Sabtu (22/7/2017), lagu Despacito ini sudah diputar sebanyak 4,6 miliar kali di seluruh dunia melalui berbagai aplikasi layanan music streaming.
Data ini telah dipublikasikan oleh pihak  Universal Music Latin Entertainment. Dengan begitu, lagu 'Sorry' yang dipopulerkan  oleh Justin Bieber  berada di posisi kedua dan diputar sebanyak 4,38 miliar kali.

CEO Universal Lucian Grainge menggadang-gadang pencapaian luar biasa itu dengan mengatakan, "(Platform) Streaming telah membuka kemungkinan sebuah lagu dengan irama, bahasa, dan budaya berbeda menjadi yang paling banyak didengarkan di dunia."
Lagu Despacito sendiri sudah berada di puncak tangga lagu Inggris selama sembilan minggu berturut-turut. Begitu juga di negara Amerika Serikat pun lagu ini telah menempati pucak tangga lagu.
Pencapaian ini, kata Grainge, juga dibantu dengan layanan music streaming seperti Spotify yang menyediakan berbagai jenis genre lagu, termasuk genre musik pop Latin yang selama ini hanya  dinikmati di negara asalnya saja

Tidak hanya Despacito, beberapa lagu pop Latin lain yang juga populer di Spotify di antaranya adalah 'Mi Gente' yang dinyanyikan J Balvin, Felices Los milik Maluma, dan 'Me Rehuso' milik Danny Ocean. 

Namun dibalik kepopuleran lagu Despacito tersebut ada beberapa fakta menarik yang bisa anda simak berikut ini, yang dikutip dari berbagai sumber : 

1. Makna lagu Despacito

Despacito dalam bahasa Inggris berarti Slowly atau Dengan perlahan. Lagu ini sejatinya menggambarkan tentang bagaimana bercinta dengan romantis.

 2. Cetak rekor video musik bahasa Spanyol  yang paling banyak ditonton.

Hanya butuh waktu satu hari sejak video versi aslinya ditayangkan, video Despacito sudah tembus 5,4 juta penonton. Menjadi video musik berbahasa Spanyol paling banyak ditonton di chanel Youtube dalam waktu 24 jam saja.

3.Kolaborasi dengan Justin Bieber, mencetak rekor baru.


Pada bulan April lalu Luis Fonsi dan Daddy Yankee mengajak  Justin Bieber berkolaborasi untuk kembali menyanyikan lagu ini dalam genre pop. Hasilnya, sungguh mencengangkan, video ini kembali pecahkan rekor sebagai video paling banyak ditonton dalam sehari sepanjang tahun 2017, yaitu sebanyak 20 juta kali…Woow..!

4. Justin Bieber secara khusus mengambil kelas Bahasa Spanyol.

Despacito merupakan lagu pertama Justin Bieber yang berbahasa Spanyol. Mantan kekasih Selena Gomez ini bahkan rela mengambil kelas Bahasa Spanyol, agar ia bisa membawakan lirik berbahasa Spanyol dengan penuh penghayatan, dan hasilnya memang terbukti.

5. Daddy Yankee adalah sosok rapper yang sudah menghasilkan 18 juta album.

Nama Daddy Yankee sendiri bukan nama sembarangan. Rapper pria berusia 38 tahun ini telah sukses menjual 18 juta album dalam sepanjang karirnya. Jadi, project music ini tentu saja bukan project sembarangan.

6. Penciptanya adalah seorang wanita.

Lagu Despacito ini bukan hanya diciptakan oleh Fonsi sendiri, namun ia juga menggandeng penyanyi wanita sekaigus penulis lagi, Erika Ender. Ender lah yang telah menambah sentuhan romantis pada lagu ini dan berpengaruh dalam genre musik yang akhirnya dipakai dalam pembuatan lagu Despacito.

Sumber :
https://www.brilio.net/musik/9-fakta-lagu-despacito-yang-lagi-booming-justin-bieber-juga-kepincut-170615h.html

0 Response to "Despacito, Lagu Terpopuler Abad Ini"

Post a Comment